Wilco Zeelenberg Puji Semangat Maverick Vinales

Maverick Vinales bisa membuktikan dirinya sebagai salah satu pembalap papan atas. Meski gagal menyabet status juara paruh musim, penampilannya bersama Movistar Yamaha tetap layak diacungi dua jempol.

Yamaha's_Maverick_Vinales

Usai melakoni sembilan balapan, Vinales kini bertengger di posisi dua klasemen. Ia memiliki 124 poin, selisih lima angka dari Marc Marquez yang duduk di posisi teratas.

Meski persaingan kian berlangsung sengit, Vinales diyakini bakal menjadi calon kuat peraih gelar juara dunia. Hal ini diutarakan Wilco Zeelenberg, eks pelatih Jorge Lorenzo yang kini membimbing Vinales di tim Movistar Yamaha.

"Maverick orang yang profesional. Dia punya motivasi tinggi dan sangat fokus dalam mengerjakan sesuatu. Dia ingin menjadi juara dunia. Saya tidak meragukannya, dia pasti bisa melakukan itu," ucap Zeelenberg pada Crash.

"Dia akan menjadi sosok kunci dalam persaingan MotoGP di tahun-tahun mendatang. Sikapnya sangat dewasa. Dia pendengar yang baik dan sangat ingin belajar," tambahnya.

Menurut Zeelenberg, potensi Vinales bisa berkembang lebih besar dibandingkan Valentino Rossi. Ia melihat anak didiknya punya postur yang lebih mendukung sehingga sangat berpeluang untuk mengalahkan rekan satu timnya tersebut.

"Setahap demi setahap kami terus memperbaiki motor ini agar Maverick bisa lebih percaya diri ketika mengendarainya. Untuk menjadi juara dunia, perjuangan Anda tak akan berarti jika memiliki motor yang tidak bisa menang," ucapnya.

"Gaya berkedara Maverick beda dengan Vale. Dia kuat dan bisa mengubah arah motornya dengan kekuatannya itu. Vale tinggi dan kurus. Jadi keduanya punya masalah masing-masing soal sepeda motornya. Namun Maverick lebih kuat dan lebih bugar" Tutur Zeelenberg

"Bahkan dalam lima lap terakhir, dia tetap memiliki energi. Kekuatannya itu tak hanya berasal dari latihan. Mungkin memang DNA-nya sudah seperti itu," pungkas Zeelenberg. [RacingDrag.com]

Perbedaan Casey Stoner dan Marc Marquez

Dua pembalap sukses repsol honda Casey Stoner dan Marc Marquez adalah pembalap yang pernah menjadi juara dunia bersama Tim Repsol Honda. Meski sama-sama pembalap sukses, Casey Stoner dan Marc Marquez tentu saja tetap memiliki perbedaan.

casey_stoner_marc_marquez

Hal ini disampaikan langsung oleh Wakil Presiden Tim Repsol Honda, Shuhei Nakamoto. Ia mengungkapkan, perbedaan terjelas yang dimiliki Stoner dan Marquez terletak dalam hal kepribadian.

“Casey (Stoner) bukan orang yang sangat mudah membangun kepribadian dengan orang lain. Tapi ketika Anda membuatnya dan memiliki suatu hubungan yang baik, maka itu bisa berlanjut untuk waktu yang lama seperti seorang keluarga,” tutur Nakamoto, dilansir dari Cycle World, Rabu (19/8/2015).

“Sebaliknya, Marc (Marquez) terlihat lebih ceria karena itu adalah kepribadiannya. Dia tersenyum dan membuat lelucon setiap saat, meski terkadang sulit untuk memahami apa yang benar-benar dia pikirkan,” sambung pria asal Jepang itu.

Walaupun mempunyai dua kepribadian berbeda, Nakamoto meyakini Stoner dan Marquez akan sangat cocok apabila menjadi rekan satu tim. Keduanya dinilai sama-sama mampu memanfaatkan situasi untuk menjadi pemenang.

“Tentu saja bukan untuk musim depan (Stoner satu tim dengan Marquez). Tapi, saya tidak berpikir Casey akan kembali untuk membalap fulltime lagi,” tuntas Nakamoto[motogp]

Marc Marquez Cedera latihan motor dirt-track di Lleida, Spanyol

Marc-Marquez
Marc Marquez Sang juara dunia MotoGP 2013 akan absen dilatihan bebas 2 MotoGP 2014 di Sirkuit Sepang, Malaysia, 26-28 Februari 2014, karena cedera tulang fibula kanan. Pembalap Repsol Honda itu harus istirahat total selama 4 pekan.

Beruntung, cedera yang dialami Marquez tidak serius. Dr Xavier Mir dari Rumah Sakit USP Institut Universitari Dexeus, memastikan Marquez tidak mengalami patah ataupun retak tulang. Dr Mir memastikan Marquez sudah bisa kembali menunggangi motor dalam 4 pekan.

"Hasil pemindaian menunjukkan tidak ada kerusakan di tulang fibula kanan Marquez, dan dia tidak butuh operasi. Orang biasa mungkin butuh waktu 6 pekan, tapi untuk pembalap seperti Marquez, mungkin bisa pulih dalam 3 atau 4 pekan," ujar Dr Mir seperti dilansir Crash.

Cedera tersebut membuat Marquez harus absen di tes resmi 2 MotoGP 2014 di Sepang, pekan depan. Peluang juara dunia Moto2 2012 itu untuk tampil di tes 3 di Sirkuit Losail, Qatar, 7-9 Maret 2014, juga sangat tipis. Sebelum tes resmi di Losail, Repsol Honda rencananya juga akan menjalani tes pribadi di Sirkuit Phillip Island, Australia, awal Maret 2014.

Cedera ini tentunya akan mengganggu persiapan Marquez jelang balapan seri 1 MotoGP 2014 di Losail, 23 Maret 2014. Di tes 1 di Sepang, 4-6 Februari 2014 lalu, juara dunia kelas primer Grand Prix termuda itu berhasil menjadi yang tercepat.

The Raid 2 Tayang Maret 2014 Serentak di Indonesia dan Amerika

Film The Raid 2 Berandal siap tayang di Indonesia setelah diputar lebih dulu di Amerika Serikat untuk Sundance Film Festival 2014. Menurut produser Ario Sagantoro The Raid 2 ceritanya akan lebih rumit. Selain cerita, dalam hal pemain ada perbedaan jika dibandingkan pada The Raid 1.

The-Raid-2

Film The Raid 2 pembuatannya memakan waktu enam bulan melibatkan Tio Pakusadewo, Oka Antara, Arifin Putra, Alex Abbad dan Julie Estelle.

Proses pembuatan film The Raid 2 tidak seperti film Indonesia lainnya. Mereka telah melakukan persiapan sejak Oktober 2012. Lalu mulai mencari lokasi syuting yang cocok dan mulai mencari koreografi aksi bela diri. Para aktor yang tidak memiliki latar bela diri telah dilatih. Kini kemampuannya tak tertandingi jika dilihat di dalam film.

Meski pada 2014 Indonesia sedang melakukan persiapan pemilihan presiden, Toro yakin banyak penonton yang menantikan The Raid 2. "Semoga film ini nanti bisa menjadi hiburan di saat semua orang sedang asyik membicarakan tentang pemilu nanti," katanya.

The Raid 1 sukses menarik sekitar 1,7 juta penonton sejak penayangannya di awal tahun 2012 itu. Melihat kesuksesan itu, ternyata sang produser, Ario Sagantoro, ingin mencoba kembali meraih kesuksesan pada sekuel lanjutan film laga yang dibintangi oleh aktor Iko Uwais itu.

Kasmuri atau Murry Personel Koes Plus Meninggal

Murry-Koes-Plus
Personel Koes Plus Kasmuri atau lebih dikenal dengan panggilan Murry tutup usia pada Sabtu (1/2) pukul 04.30 WIB dini hari. Murry adalah satu-satunya anggota Koes Plus yang bukan dari keluarga Koeswoyo.

Kasmuri atau Murry juga mencipta beberapa lagu yang cukup populer. Di antaranya adalah Pelangi, Doa Suciku, Bertemu dan Berpisah, Hidup Tanpa Cinta, Semanis Rayuanmu, Kau Bina Hidup Baru, Ayah dan Ibu, Bujangan, Pak Tani, Mobil Tua, Cobaan Hidup, Cubit-cubitan.

Warga Twitter banyak yang memberikan belasungkawa kepada Murry, di antaranya pemilik media infotainment, Ilham Bintang dan aktivis juga pengamat politik Fajroel Rachman.

"Innalillahi Wa'inailaihi Roji'un. Murry "drummer" Koes Plus telah meninggal dunia pukul 05.00 pagi tadi.Al Fatihah," tulis Ilham Bintang.

"Innalillahi wr. Kas Murry (Murry), Drummer Koes Plus, tutup usia hari ini Sabtu, 1 Februari 2014 pkl. 05.00 WIB," tulis Fajroel Rachman.

Jenazah akan disemayamkan di Perumahan Kranggan Permi, Jl Cempaka 1, BS 18 NO 19-20. Pondok Gede, Jati Sampurna. Menurut rencana jenazah akan dikebumikan di TPU Pondok Ranggon selepas ibadah Dhuhur [metrotvnews]