Home , › Pemakaman Endang Rahayu Sedyaningsih Dipimpin Presiden SBY

Pemakaman Endang Rahayu Sedyaningsih Dipimpin Presiden SBY

Pemakaman Endang Rahayu Sedyaningsih Dipimpin Presiden SBY. Presiden Susilo Bambang Yudhoyono akan memimpin langsung upacara pemakaman Mantan Menkes Endang Sedyaningsih di Sandiego Hills pada Kamis (3/5). 

Menurut agenda dari biro pers kepresidenan, upacara pemakaman akan berlangsung pukul 11.00

Turut mendampingi presiden, ibu negara Ani Yudhoyono dan jajaran menteri anggota kabinet indonesia bersatu.

Sebut saja Menko Perekonomian, Hatta Rajasa; Menkokesra, Agung Laksono; Menkopolhukam, Djoko Suyanto; dan Mensesneg, Sudi Silalahi.

Mantan Menkes, Ibu Endang Rahayu Sedyaningsih menderita kanker paru sejak 2010 atau satu tahun setelah menduduki jabatan menteri.

Selama itu pula Ibu Endang mulai menjalani perawatan baik di dalam maupun luar negeri. Tiga pekan lalu, ia pun dilarikan ke RSCM karena merasa nyeri di tubuhnya.

Pada 26 April, ia pun secara resmi mengajukan pengunduraan diri dari KIB II. Presiddden SBY mengelurkan Keputusan Presiden Nomor 46/P/2012 yang menetapkan, memutuskan, memberhentikan dengan hormat Endang Rahayu Sedyaningsih dari posisinya sebagai Menkes.

Sumber
Share this article :